Elementary OS

12:40 AM 0 Comments A + a -


Elementary OS merupakan sebuah sistem operasi turunan dari distro linux Ubuntu yang berasal dari mockup tema elementary GTK2+ yang di bangun oleh DanRabbit. Seiring dengan berjalannya waktu, pengembangan tema elementary mendapat banyak kritik dan saran dari para penggunanya. Karena banyaknya saran dan masukan yang masuk, akhirnya diputuskanlah untuk membangun sebuah distro linux sendiri dengan nama elementary OS. Versi pertama dari elementary OS di berinama Jupiter yang dirilis pada tanggal 1 April 2011.

Tidak disangka-sangka ternya versi pertama dari elementary OS banyak mendapatkan sambutan yang positif sehingga hal tersebut makin membuat para pengembang untuk merilis versi selanjutnya yang diberi nama Luna. Luna sendiri merupakan versi ke dua dari elementary OS dengan menggunakan Ubuntu 12.04 LTS (Precise Pangolin) sebagai basis pengembangannya.

Kelebihan Elementary OS
  • Community Driven
  • Transparent & Open
  • Beautiful & Usabel
  • Modern Computing
  • Speedy
  • Full of Feature
  • Fully Accessible
  • Safe and Secure
  • 100% Free
  • Ready for Apps
Minimum System Requirement
  • 1 GHz x86 or amd64 processor
  • 512MB of system memory (RAM)
  • 5GB of disk space
  • CD/DVD drive 
Recomended System Requirement
  • 1 GHz x86 or amd64 processor
  • 1GB of system memory (RAM)
  • 15 GB of disk space
  • CD/DVD Drive or USB port
  • Internet access
Anda dapat langsung mengunduh Elementary OS langsung pada official website mereka yang beralamat di http://elementaryos.org/ 

Disana anda akan diminta untuk memberikan donasi kepada para developer dari elementary OS. Jika anda ingin memberikan donasi, silahkan masukan nominal sesuai dengan keinginan anda. Jika anda tidak ingin memberikan donasi, anda cukup memasukan angka nol (0) pada field yang tersedia.